Monday, May 30, 2016

ANIMASI CLAY MOTION ATAU STOP MOTION

Nonton film animasi memang asyik. Dunia animasi menyajikan efek visual dan imajinasi yang tak terbatas yang tidak mungkin ada di dunia nyata. Namun tahukah kalian bagaimana proses dibalik pembuatan film animasi tersebut? 
Ada dua proses pembuatan film animasi, diantaranya secara konvensional dan digital.
1. Teknik konvensional, merupakan teknik dasar dalam pembuatan film animasi klasik. Setelah gambar mejadi sebuah rangkaian gerakan maka gambar tersebut akan ditransfer keatas lembaran transparan (plastik) yang tembus pandang / sel (cell) dan diwarnai oleh Ink and Paint Departement. Setelah selesai film tersebut akan direkam dengan kamera khusus, yaitu multiplane camera di dalam ruangan yang serba hitam.
2. Teknik Digital, merupakan penerus terbaru yang sudah menggunakan teknologi canggih membuat proses pembuatan animasi menjadi lebih mudah. Untuk penggarapan animasi sederhana, mulai dari perancangan model hingga pengisian suara/dubbing dapat dilakukan dengan mempergunakan satu personal komputer saja.
Tidak itu saja, ada lagi teknik animasi Hand Drawn, yaitu teknik klasik yang mengandalkan kemampuan tangan untuk membuat gambar frame per frame secara manual, kemudian teknik animasi Hand Drawn dan Computer yang menggabungkan gambar manual dan komputer, lalu teknik animasi Stop Motion / Clay Motion. Berikut ini beberapa object animasi yang dibuat menggunakan teknik Stop Motion:


 Teknik animasi Stop Motion atau Clay Motion dalam pengerjaannya tentu menggunakan clay. Clay adalah sebutan lain untuk tanah liat. Meski namanya clay (tanah liat), yang dipakai bukanlah tanah liat biasa. Animasi ini memakai plasticin, bahan lentur seperti permen karet yang ditemukan pada tahun 1897.  Animasi dibuat dengan menggerakkan objek atau model dari boneka ataupun bahan elastis yang terbuat dari clay / tanah liat atau tanah liat sintetis. Obyek digerakkan sedikit demi sedikit dan kemudian diambil gambarnya satu per satu. Setelah diedit dan disusun, Apabila rol film dijalankan, akan memberikan efek seolah-olah boneka atau model tersebut bergerak. Beberapa film yang menggunakan teknik Clay Motion adalah ParaNorman, Shaun The Sheep, Corpse Bride, Coraline, Nightmare before Christmas, dan masih banyak lagi.

 Ada beberapa macam jenis Clay, diantaranya:
1. Lilin Malam.  Ini juga termasuk "keluarga" clay, biasanya untuk mainan anak-anak, banyak dijual di toko-toko buku bermacam-macam warna dan mudah dibentuk. Bentuk akhirnya tetap lunak tidak akan mengeras dan dapat diolah kembali.
2. Paper Clay. Terbuat dari bubur kertas, kebanyakan dijual dengan warna putih dan ada juga dengan campuran gips (seperti kapur). Hasil akhirnya keras dengan cara diangin-anginkan dan di cat diberi warna.
3. Plastisin Clay (Clay Tepung). Hampir sama dengan Lilin malam hanya saja tidak selunak lilin malam dan lebih mantap bentuknya (lebih keras dibandingkan lilin malam)
4. Clay Roti. Bisa dibuat sendiri dari sisa-sisa roti tawar. Bahan yang digunakan diantaranya Lem Kayu, Minyak sayur, pengawet / borax, cat poster dan pilox transparan yang dicampur menjadi satu.
5. Polymer Clay, merupakan clay yang paling mahal, masih langka di Indonesia. Proses pengeringannya dengan cara di oven (bukan pakai oven kompor).
6. Jumping Clay, clay ini jika diangin-angin kan akan kering dan tidak dapat diolah lagi, hanya saja jadinya ringan seperti gabus.
7. Air Dry, hampir sama dengan jumping clay, hanya saja bentuk akhirnya lebih padat.
8. Clay Asli (Tanah Liat/Keramik)
9. Gips, terbuat dari bahan kapur yang dikeraskan.
Teknik animasi ini sebenarnya termasuk animasi klasik dan dalam proses pembuatannya memerlukan kesabaran dan ketekunan yang tinggi. Namun hasil yang dihasilkan mempunyai ciri khas tersendiri yang tidak ada di film animasi 3D, dikarenakan proses pembuatan melalui serangkaian foto-foto yang digabungkan menjadi satu buah video.


Referensi:
https://www.facebook.com/rools.claymotion/photos_albums




Keep in touch with us at Instagram || Facebook || Youtube !
Email: stopmocreator@gmail.com
Mobile:
+62857 551 877 49
+6281 232 5757 94

 

TIPS MEMBUAT ANIMASI STOP MOTION YANG MENARIK

Membuat animasi Stop Motion bisa dibilang gampang-gampang susah. Yang dibutuhkan sejatinya adalah ide dan kreatifitas yang tinggi. Banyak orang yang bisa membuat animasi Stop Motion, namun tidak semua video animasi tersebut menarik dan enak ditonton. Ada beberapa poin-poin berkesinambungan yang harus diperhatikan dalam membuat video animasi stop motion yang menarik, diantaranya:

1. Pikirkan konsep dengan matang
Hampir semua video animasi yang banyak diminati penonton diawali dengan Planning (perencanaan) yang matang. Biasanya dalam proses Pra produksi ini memakan waktu yang lebih lama dibanding saat proses Produksi, karena banyak aspek yang perlu diperhitungkan, misal jalan cerita, durasi video, properti yang dibutuhkan, biaya Opersional, dan masih banyak lagi. Konsep yang matang akan sangat memudahkan kita dalam menciptakan karya film/video dengan lebih mudah dan cepat.
set of character stop motion paper, Stop Motion Creator, 085755187749 
Jadi, langkah awal adalah menentukan tema video yang akan Anda buat. Apakah termasuk dalam kategori film komedi, horor, romantis atau yang lainnya. Setelah itu, susun konsep dan jalan cerita dengan baik. 
 
2. Estimasi Waktu
Masih berkaitan dengan poin pertama, perkirakan waktu yang cukup / lebih untuk membuat video animasi ini. Jangan sampai memberi dateline yang terlalu mepet sehingga hasil video menjadi tidak maksimal.


3. Santai dan jangan terburu-buru
Masih berkaitan juga dengan poin ke 2. Teknik The Power of Kepepet atau SKS (Sistem Kebut Semalam) biasanya berlaku jika kita tengah menggarap video dengan dateline yang sudah mepet. Hindari kebiasaan ini, jika ingin mendapatkan hasil video yang maksimal. Beri waktu lebih sekitar 1-3 hari untuk berjaga-jaga atau mungkin revisi yang lebih baik. Buat diri nyaman dengan apa yang dikerjakan, nikmati setiap prosesnya. Dengan begitu kita akan terbiasa merangsang otak kanan untuk berkreasi dengan lebih kreatif.

4. Jangan pikirkan jumlah foto yang dijepret.
behind the scene paper cutout stop motion, Stop Motion Creator, 081232575794

Poin ini berlaku bagi Anda yang ingin membuat video animasi Stop Motion untuk keperluan individual, misal Ulang Tahun, Anniversary, kado untuk pacar/sahabat, tugas sekolah, dan kebutuhan pribadi lainnya. Poin ini perlu diperhatikan, karena beberapa dari kita mungkin salah kaprah dalam mengartikannya. Animasi Stop Motion terdiri dari ratusan gambar/foto. Semakin banyak object yang difoto, video yang dihasilkan akan semakin halus yang artinya semakin bagus (dengan Settingan 5 fps). Jadi, jangan ragu untuk menjepret objek secara perlahan, demi mendapatkan hasil yang maksimal .

5. Merencanakan model gerakan sebelum penganimasian
Seorang  animator hendaknya sudah mempersiapkan gerakan apa yang akan dibuat selanjutnya. 

making of cut out paper stop motion, Jasa Stop Motion, 085755187749

Keep in touch with us at Instagram || Facebook || Youtube !
Email: stopmocreator@gmail.com
Mobile:
+62857 551 877 49
+6281 232 5757 94

Saturday, May 28, 2016

BEHIND THE SCENE STOP MOTION VIDEO

Stop Motion. Sudah tahu belum ? Oke buat yang belum tahu apa itu video Stop Motion, langsung aja lihat video singkatnya disini. Banyak yang bilang, bikin video stop motion itu susah, ga sabaran, njlimet, bikin sakit ati lah, dll. Engga juga sih sebenernya. Video stop motion itu sebenarnya sangat menyenangkan. It's about creating something to make LIVE ! Membuat benda mati menjadi lebih hidup dan bercerita itu seru dan menantang !



Beberapa minggu lalu saya ada project Stop Motion Anniversary. Request klien cukup unik, karena membutuhkan 2 karakter yang bercerita tentang perjalanan cinta sepasang kekasih. Saya pun berputar otak untuk memikirkan konsep secara matang agar jadi kado kreatif yang berkesan buat sang kekasih. Untungnya waktu yang diberikan cukup longgar, sekitar 3 minggu. Waktu tersebut saya manfaatkan sebaik mungkin untuk menyiapkan konsep, properti, produksi hingga editting. Berikut rinciannya:
1. 4 hari = briefing konsep (alur cerita, karakter, properti) dengan klien
2. 10 hari = pembuatan properti, karakter,dll
3. 4 hari = eksekusi properti (foto2)
4. 2 hari = proses editting

Peralatan yang saya gunakan untuk membuat video stop motion diantaranya:
1.  Kamera DSLR merk Nikon
2. Tripod
3. Car air & pensil warna Faber Castel
4. Kertas Concord & Kertas Gambar / Manila
5. Lampu belajar 10watt
6. Shutter Release
7. Gunting, Lem, pensil, Penggaris, dll


Proses yang paling lama adalah konsep dan pembuatan properti, bukan saat eksekusi. Konsep yang matang perlu waktu cukup lama supaya hasil video bisa maksimal. Gambar diatas adalah karakter si klien dan pasangan :).


Tips sederhana untuk membuat video stop motion yang menarik adalah:
1. Feel happy and relax. Jangan terpaku dengan tenggat waktu, nikmati setiap proses itu penting.
2. Konsep matang. Tidak masalah kalian butuh waktu lebih hanya untuk menyiapkan konsep. Yang penting konsep dirasa sudah oke dan waktunya 'masuk akal'
3. Creativity is the most important thing. Makin sering membuat video stop motion, kreativitas kalian semakin terasah. Secara tak langsung juga mempengaruhi ide, mood, dan skill, hitung2 sambil melatih kesabaran :p.

Finally, this is it ! Happy Anniversary for you guys ! Hope you like it !





Keep in touch with us at Instagram || Facebook || Youtube !
Email: stopmocreator@gmail.com
Mobile:
+62857 551 877 49
+6281 232 5757 94